Murid-murid MTs Munashoroh Pandeglang menikmati tradisi ketupat safar di Aula Madrasah, Desa Kadupandak, Picung, Pandeglang, Banten.
"Saat melihat ketupat yang menumpuk di meja makan, akhirnya di waktu subuh langsung dieksekusi, anak-anak murid bikin soto ayam dan jadi deh makan bersama anak-anak MTs Munashoroh, Alhamdulillah," tutur Pengurus YMI Pandeglang Mumun Munawaroh.
Sudah jadi tradisi di bulan safar ini kita di desa membuat ketupat. Tradisi turun temurun ini mengingatkan kita untuk saling berbagi dengan saudara, tetangga dan sesama.
Alhamdulillah anak-anak murid merasa senang dan bahagia hari ini. Semoga terus terjaga semangatnya, belajar yang rajin agar sukses di masa depan," harap Mumun.#
YMI, Terus Melangkah Jadi Perintis Kebaikan
0 Response to "Tradisi Berbagi di MTs Munashoroh Pandeglang, Ada Ketupat dan Soto Ayam"
Post a Comment