Terdepan Dalam Memberdayakan Anak Hingga Pelosok Desa

Wajah Teduh Selepas Mengaji

Inilah anak-anak YMI Lampung Timur. Setiap sore mengaji dan belajar Al-Qur'an di Rumah Qur'an YMI di desa Negeri Agung, Kecamatan Gunung Pelindung, Lampung Timur (Lamtim). Wajahnya polos, namun menyimpan berjuta senyum keteduhan. 

Kini lebih dari 94 anak mengikuti program belajar Al-Qur'an disini. "Alhamdulillah makin ramai, anak-anak makin semangat." ujar Pengurus YMI Lamtim Karyati. 

YMI menggulirkan program Orang Tua Asuh bagi anak yatim di pelosok desa. Dengan program ini anak-anak desa mendapatkan kembali sosok ayah dan ibu yang komitmen menyekolahkan mereka hingga lulus SMA. Bahkan kini ini Anak-anak desa Negeri Agung banyak yang kuliah di berbagai daerah di Indonesia. Salah satunya di Jakarta. 

"Insya Allah kami disini terus berupaya mencetak generasi penerus dakwah, penerus bangsa yang bertaqwa," tutur Bibi Karyati. #

Bersama YMI 
Menyekolahkan Anak Yatim di Pelosok Desa 
Ayo Jadi Orang Tua Asuh 
CP. 0812.881.50.526 (WA)

0 Response to "Wajah Teduh Selepas Mengaji "

Post a Comment