Ini spot yang paling menarik (Gambar disamping) dari seluruh ruangan di kantor YMI Pusat di Jakarta. Rangkaian foto yang tertata rapi, unik dan melukiskan berbagai kegiatan YMI di seluruh desa binaan di tanah air. MTs Munashoroh di Pandeglang, Pesantren Qur'an di Lampung Selatan, TPQ Cirebon hingga Rumah Qur'an di Boyolali, menghiasi dinding-dinding di kantor sekretariat YMI.
Di sebelahnya, tertata rapi laporan penyaluran dana, laporan aktifitas anak asuh, laporan hafalan Qur'an dan berbagai laporan lainnya. Semuanya lengkap, sejak tahun 2010 saat Program Orang Tua Asuh diresmikan sebagai Program Unggulan YMI.
Kantor sekretariat YMI Pusat ini beralamat di Jl Raya Pondok Kelapa, Blok A12 no.11B, Kel.Pondok Kelapa, Kec.Duren Sawit, Jakarta Timur. Bagi para pengunjung, Insya Allah akan dijamu dengan menyenangkan, dan tentunya mendapatkan Do'a Terbaik dari anak-anak asuh binaan YMI yang tersebar di Pelosok Desa di Sumatera dan Jawa. #
Bersama YMI
Menyekolahkan Anak Yatim di Pelosok Desa
Ayo Jadi Orang Tua Asuh
CP. 0812.881.50.526 (WA)
0 Response to "Kantor Sekretariat Pusat YMI Berbenah, Kini Ciamik dan Unik "
Post a Comment