Kemuliaan bukan
ditentukan oleh kekayaan. Siapapun bisa menjadi manusia mulia, dengan berbagai
jalan dan caranya. Berbisnis yang halal, bekerja sebagai pegawai, mengajar dan
mendidik orang lain, hingga mengamen dipinggir-pinggir jalan, asal dengan niat
ikhlas dan dilakukan dengan ihsan, Insya Allah akan berbuah keberkahan dan
kemuliaan.
Ngamen. Ya,
inilah pekerjaan yang (boleh jadi) banyak orang yang melakukannya karena
keterpaksaan. Akibat tidak memiliki keahlian, atau tidak tersedianya lapangan
kerja. Ngamen ini juga yang dilakukan oleh pengurus YMI Lampung Selatan
(Lamsel). Namun bukan ngamen dengan menjajakan suara atau alunan musik sebagaimana
lazimnya, karena ngamen ala YMI Lamsel ini adalah door to door ke rumah-rumah
warga dengan menjajakan pahala kebaikan dan kemuliaan di akhirat, yaitu dengan
bersedekah untuk pembangunan Rumah Qur’an untuk anak-anak yatim dhuafa. (Baca Juga : Percepat Pembangunan Rumah Qur’an, YMI Buka Partisipasi dalam Berbagai Bentuk).
“Insya Allah ini
yang bisa kami lakukan, bukan karena tidak memiliki keahlian, tapi karena
memang kami ahli disini (ngamen),” ujar Ketua YMI Lamsel Iwan Ansori sambil
tersenyum. (Baca Juga : Ngamen sehari di Lampung dapat 11 Juta).
Ngamen ala YMI
Lamsel ini butuh keahlian, yaitu keahlian berbicara, mengemukakan argumentasi
dan meyakinkan calon donatur, agar bersedia partisipasi membangunkan Rumah yang
akan digunakan sebagai tempat singgah anak-anak yatim dhuafa.
Ustadz Iwan
(demikian dia disapa) yang sehari-hari mengajar dan mendidik anak-anak yatim
dhuafa, menyatakan bahwa, “Rumah Qur’an ini akan digunakan sebagai tempat
singgah dan tempat belajar Al-Qur’an anak-anak yatim dhuafa di desa Branti Raya
dan sekitarnya, ada 125 anak-anak yang kita bina hingga saat ini lewat program Orang Tua Asuh,” ungkapnya.
Saat ini proses
pembangunan Rumah Qur’an sedang membangun dinding bata, pembangunan seluruh tiang-tiang
cor sudah diselesaikan. “Alhamdulillah seluruh tahapan pembangunan sesuai
rencana yang sudah ditetapkan, semoga lancar terus hingga selesai,” jelasnya.
“Kami juga terus
membuka kesempatan kepada seluruh pihak, khususnya kaum muslimin yang ingin
berkontribusi menyumbangkan sebagaian rezekinya untuk membangun Rumah Qur’an
untuk anak-anak yatim dhuafa, dapat menghubungi kami di no.HP.0813.7929.3184
(WA), dengan saya sendiri,” pungkas Iwan. #
Ayo Jadi Orang
Tua Asuh
CP :
0822.1109.2410 (WA/SMS/Telp)
0 Response to "Hasil Ngamen untuk Bangun Rumah Qur’an bagi Anak Yatim"
Post a Comment