Tak bisa berdiri, apalagi berjalan... Bahkan duduk pun tak bisa.... Meski hanya menegakkan kepalanya sendiri..tak bisa juga mereka lakukan. Sarini & Windy, hanya bisa tergolek lemas, tak berdaya dirumahnya. Tak seperti anak-anak pada umumnya, Sarini (16 Tahun) dan Windy - adiknya - yang berusia 8 Tahun, sehari-hari hanya tidur melihat kejadian-kejadian disekelilingnya.
Entah penyakit apa yang mereka derita, sejak kecil, sejak bayi, sejak mereka lahir... hingga sekarang, tak mampu duduk, berdiri, berjalan, apalagi berlari...
Sesekali kedua orangtuanya memapahnya, membantu mereka duduk, atau menggendong mereka untuk sekedar jalan-jalan di desa mereka, Desa Marga Mulya, Kecamatan Mauk, Tangerang Banten. Ini salah satu Desa Binaan kami, Yayasan Munashoroh Indonesia (Wilayah Banten).
Seandainya saja ada Dokter, Tenaga Medis, atau siapapun, apapun, kapanpun yang memiliki cara untuk meringankan dan membantu mereka, kami sangat apresiasi setinggi-tingginya. Dalam bentuk apapun, yang memang bermanfaat untuk Sarini & Windy.
Contact Person : 021-99464830 (Yayasan Munashoroh Indonesia)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Sarini & Windy hanya tergolek Lemas"
Post a Comment